"Saya meyambut baik keberadaan klinik ini dan berharap bisa bersinergi. Kalau berobat bisa gratis, syaratnya harus miskin," ucapnya saat menyampaikan sambutan, Senin (17/9).
Lebih lanjut gubernur yang akrab disapa Foke ini juga sempat menyinggung program kesehatan 'Jakarta Sehat' yang sering digadang-gadangkan oleh pesaingnya Jokowi. Menurut Foke program kesehatan Jaminan Kesehatan Daerah (Jamskesda) lebih baik dibanding milik Jokowi.
"Nanti kalo sudah berjalan saya harap program Jamkesda bisa berlaku di sini. Mohon maaf saya gak bawa kartu ini kemana-mana. kalau orang yang lain kan bawa kartunya kemana-mana padahal kartu ini bukan buat saya," ujarnya.
Tidak sampai di situ Foke juga sempat menegur wartawan saat menanyakan soal persyaratan pengobatan gratis yang diprogramkan oleh dirinya.
"Syaratnya ya harus miskin. Anda berapa lama di jakarta tinggalnya? Baru tahu kali ya, kalau orang Solo tidak tahu ya saya paham. Kalau Anda tinggal di Jakarta masa tidak tahu, ya Allah," ujar foke.
Usai menutup sambutannya foke pun tidak lupa untuk mengingatkan para tamu undangan yang hadir dalam acara tersebut untuk memilih calon yang tepat.
"Saya sengaja tidak ngomong. Tanggal 20 udah pada ngartilah semuanya," tutupnya.
0 komentar:
Posting Komentar
Please comment seperlunya, dan mohon untuk tidak disalahgunakan. Trima kasih!