Telah Tersedia Space Iklan Text Marque ! Segera Pasang Iklan Anda ! SPACE PASANG IKLAN
SPACE PASANG IKLAN
SPACE PASANG IKLAN
SPACE PASANG IKLAN
Buruan Mumpung masih tersedia slotnya !!
21 Desember 2012, Konspirasi di balik agenda tersembunyi ~ Sejuknya Embun

Senin, 17 Desember 2012

21 Desember 2012, Konspirasi di balik agenda tersembunyi


21 Desember 2012, Konspirasi di balik agenda tersembunyi - Isu datangnya hari kiamat di tahun 2012 terdapat 2 versi yang berbeda tanggal, namun keduanya memiliki kesamaan
yaitu penganut teori konspirasi. Isu sebenarnya terjadi pada tanggal 21-12-2012 akan tetapi terjadi ketimpang siuran informasi serta daya konspirasi pada setiap alam pikir manusia bahwa suatu kejadian akan mengacu kepada kesamaan (angka kembar) di tahu tersebut yaitu pada 12-12-2012. Ini terjadi karena informasi yang di dapat tidak penuh, hanya mengacu pada kejadian di tahun 2012 sehingga penafsiran tanggal  berdasarkan angka kembar 12-12-2012.

Isu akan datangnya akhir zaman sebenarnya tidak hanya terjadi di tahun 2012 ini saja, tetapi ratusan tahun yang lalu sudah ada isu akan datangnya kiamat, baik yang di hembuskan oleh seorang peramal maupun pemuka agama. Dari belasan isu datangnya hari kiamat, ada 3 kesamaan antara 3 peristiwa yang merujuk pada tahun 1666, tahun 1999, dan tahun 2012. Ketiganya merujuk pada persamaan angka kembar.

Dari ketiga tahun yang dinyatakan kiamat tersebut, ada 2 tahun yang yang unik dan dilambangkan sebagai tahun setan. Lambang dari angka setan sendiri adalah 666 sedangkan tahun 1999 juga disebut-sebut sebagai angka setan selain tahun 1666, karena apabila angka 9 dibalik akan menjadi angka 666, sehingga tahu itu di anggap sebagai tahun yang mengerikan.

Usaha Manusia Menyelamatkan Diri

Sejak tahun 90′an pemberitaan tentang usaha penyelamatan diri dari datangnya bencana yang disebut kiamat tidak kalah dengan pemberitaan menjelang tahun 2012. Pemberitaan di tahun 90′an lebih pada usaha manusia untuk berpindah keluar angkasa, dengan kata lain pembuatan pesawat luar angkasa lebih diprioritaskan.

Menjelang tahun 2012 kabar yang berhembus mengatakan bahwa meteor akan jatuh ke bumi, mungkin bisa di ibaratkan seperti jatuhnya meteor di era dinasaurus, sehingga gambaran tentang bagaimana datangnya kiamat sudah ada disetiap batok kepala manusia yang tentu gambarannya berbeda-beda sehingga inovasi yang dibuat manusia pun berbeda-beda untuk menyelamatkan diri.

Berbagai inovasi untuk lolos dari kiamat bermunculan, seperti mencari planet untuk tinggal selanjutnya, membuat bangker bawah tanah yang tahan panas, membuat bola penyelamat, sampai yang unik-unik seperti menunggu datangnya kiamat di depan televisi guna mengetahui berita terbaru dan pergi ke gunung tertinggi supaya diselamatkan oleh alien.

Strategi Pemasaran Film 2012

Film kiamat 2012 dibuat bombastis seolah kejadian yang akan terjadi di tahun 2012 dengan sedikit gambaran trailer film yang menakutkan sehingga membuat perbincangan di publik.

Selain itu, pemasaran film 2012 juga melalui web dengan pembuatan situs tentang 2012 yang dibuat oleh organisasi Institute for Human Continuity sebuah orghanisasi yang telah lama menyelidiki ramalan akan datangnya kiamat dan meyakini adanya jalan keluar untuk menhindari kiamat.

Di era milenium setiap orang tidak akan lepas dari internet untuk menelusuri suatu informasi, demikian pula situs itu dibuat seolah-olah ilmiah, dengan harapan ketika melihat trailer orang akan mencari informasi di dunia internet, dan seperti yang ada dalam film 2012 ada Institute for Human Continuity di dunia nyata, padahal organisasi itu tidak ada keberadaannya alias palsu.

Isu kiamat 2012 adalah adalah strategi pemasaran yang cangih untuk Film 2012 , teori konpirasi yang sangat apik dibangun guna mendulang sukses dengan membuat jutaan orang berbondong-bondong menonton film 2012. Jadi, isu kiamat 2012 adalah strategi pemasaran film semata. Jika anda menontonnya tahun lalu, selamat, anda sukses terbuai oleh strategi pemasaran tersebut.

suber :http://unik.kompasiana.com/2012/12/16/agenda-di-balik-isu-kiamat-21-1-2012-511430.html

0 komentar:

Posting Komentar

Please comment seperlunya, dan mohon untuk tidak disalahgunakan. Trima kasih!

free counters